Text
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PERILAKU PERSONAL HYGIENE PADA PENDERITA KUSTA DI KABUPATEN LOMBOK BARAT DAN KOTA MATARAM
ABSTRAK
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PERILAKU PERSONAL HYGIENE PADA PENDERITA KUSTA DI KABUPATEN LOMBOK BARAT DAN KOTA MATARAM
Baiq Nurul Aulia Ashri, Yunita Hapsari, Eva Triani
Latar belakang: Penyakit kusta merupakan salah satu penyakit infeksi kronis yang bersifat menular dan disebabkan oleh Mycobacterium leprae. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi NTB, jumlah kasus penyakit kusta meningkat dari tahun 2014 sebanyak 288 kasus menjadi 301 kasus pada tahun 2015. Di Pulau Lombok, Kota Mataram dan Kabupaten Lombok Barat merupakan daerah dengan kasus baru penyakit kusta terbanyak, yaitu 17 dan 16 kasus baru pada tahun 2015. Peneltian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan perilaku personal hygiene pada penderita kusta di Kabupaten Lombok Barat dan Kota Mataram.
Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian cross sectional. Populasi pada penelitian ini berjumlah 15 orang yang terdiri dari penderita kusta tahun 2016-2017 baik yang masih dalam pengobatan (MDT) atau yang telah RFT. Metode pengambilan sampel adalah dengan teknik Total Sampling. Pengujian data dilakukan menggunakan uji statistik korelasi Spearman Rank.
Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan 12 responden (80%) memiliki pengetahuan dengan kategori kurang mengenai penyakit kusta, sebanyak 3 orang (20%) memiliki pengetahuan dengan kategori cukup, dan 0% dengan kategori baik. Didapatkan perilaku responden yang terkait dengan kebersihan diri (personal hygiene) sebanyak 8 orang (53,33%) dengan perilaku yang cukup, 6 orang (40%) berperilaku baik dan 6,67% ( 1 orang) memiliki perilaku kurang. Hasil analisis data dari uji Spearman Rank dengan α=0,05 adalah sig 0,313. Hal tersebut mengartikan bahwa tidak terdapat hubungan pengetahuan dan perilaku personal hygiene pada penderita kusta di Kabupaten Lombok Barat dan Kota Mataram.
Kesimpulan: Dengan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa responden memiliki pengetahuan dengan kategori kurang, perilaku personal hygiene responden dalam kategori cukup dan baik, serta tidak terdapat hubungan antara pengetahuan dan perilaku personal hygiene pada penderita kusta di Kabupaten Lombok Barat dan Kota Mataram.
Kata kunci: penyakit kusta/lepra, pengetahuan, perilaku personal hygiene
ABSTRACT
RELATIONSHIP OF KNOWLEDGE AND PERSONAL HYGIENE BEHAVIOR IN LEPROSY PATIENT IN WEST LOMBOK REGENCY AND MATARAM CITY
Baiq Nurul Aulia Ashri, Yunita Hapsari, Eva Triani
Backround: Leprosy is one of the chronic infectious diseases caused by Mycobacterium leprae. Based on data from the Provincial Health Office of NTB, the number of cases of leprosy increased from 2014 as many as 288 cases to 301 cases by 2015. In Lombok Island, Mataram City and West Lombok regency are areas with the most recent cases of leprosy, 17 and 16 new cases in 2015. This study aims to determine the relationship of knowledge and personal hygiene behavior in leprosy patients in West Lombok Regency and Mataram City.
Method: This research use cross sectional research design. The population in this study amounted to 15 people consisting of lepers in the year 2016-2017 either still in treatment (MDT) or who have RFT. Sampling method is by Total Sampling technique. The data were tested using Spearman Rank correlation test.
Result: The results of this study showed that 12 respondents (80%) had knowledge with less category of leprosy, as many as 3 people (20%) had enough knowledge and 0% with good category. Obtained respondent behavior related to personal hygiene as much as 8 people (53,33%) with enough behavior, 6 people (40%) behave well and 6,67% (1 person) have less behavior. Result of data analysis from Spearman Rank test with α = 0,05 is sig 0,313. This means that there is no correlation between knowledge and personal hygiene behavior in leprosy patients in West Lombok and Mataram.
Conclusion: With these results, it can be concluded that the respondents have knowledge with the category of less, personal hygiene behavior of respondents in the category enough and good, and there is no relationship between knowledge and behavior of personal hygiene in leprosy patients in West Lombok and Mataram.
Key word: leprosy, knowledge, personal hygiene behavior
Tidak tersedia versi lain