Text
KORELASI ANTARA EKSPRESI RESEPTOR ESTROGEN DENGAN AKTIVITAS MITOSIS PADA PASIEN KARSINOMA PAYUDARA TIPE DUKTAL INVASIF
ABSTRAK
KORELASI ANTARA EKSPRESI RESEPTOR ESTROGEN DENGAN AKTIVITAS MITOSIS PADA PASIEN KARSINOMA PAYUDARA TIPE DUKTAL INVASIF
Devinta Bardianty, Fathul Djannah, Mohammad Rizki.
Latar belakang: Reseptor estrogen (ER) merupakan salah satu biomarker penting pada pemeriksaan rutin karsinoma payudara. Reseptor estrogen dapat menjadi penanda prediktif yang paling kuat dalam pengelolaan karsinoma payudara, baik dalam menentukan prognosis dan memprediksi respon terhadap terapi hormon. Adanya ikatan ER dengan estrogen dapat menstimulasi proliferasi sel pada jaringan payudara normal maupun pada jaringan neoplasma. Kecepatan proliferasi sel karsinoma payudara dapat dinilai dengan menghitung indeks aktivitas mitosis (MAI). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi antara ekspresi ER dengan MAI pada pasien karsinoma payudara tipe duktal invasif.
Metode: Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional dengan desain potong lintang (cross-sectional). Total 40 sampel pada penelitian ini terdiagnosis karsinoma payudara tipe duktal invasif. Variabel utama pada penelitian ini adalah ekspresi ER dan MAI. Penilaian ekspresi ER dilakukan dengan pemeriksaan imunohistokimia yang diinterpretasikan dengan sistem skor Allred menjadi ekspresi positif atau negatif. Penilaian MAI dilakukan dengan menghitung jumlah mitosis di bawah mikroskop dalam 10 lapangan pandang besar (perbesaran 400x), selanjutnya dikategorikan berdasarkan Nottingham Modification of Bloom and Richardson grading system, yaitu ≤5 (skor 1), 6-10 (skor 2) dan ≥11 (skor 3). Analisis data menggunakan uji korelasi Lambda.
Hasil: Dari 40 sampel, didapatkan 21 sampel dengan ER-positif dan 19 sampel dengan ER-negatif. Sebanyak 16 sampel dengan MAI ≤5, 16 sampel dengan MAI 6-10 dan 8 sampel dengan MAI ≥11. Hasil analisis korelasi dengan uji lambda didapatkan korelasi yang bermakna (p
Tidak tersedia versi lain