Text
ANALISIS KANDUNGAN PREDNISON DALAM JAMU ASAM URAT YANG BEREDAR DI KOTA MATARAM
ABSTRAK
ANALISIS KANDUNGAN PREDNISON DALAM JAMU ASAM
URAT YANG BEREDAR DI KOTA MATARAM
Mellani Lestari
Telah dilakukan penelitian tentang analisis kualitatif dan kuantitatif pada
sepuluh sampel jamu asam urat yang beredar di kota Mataram. Penelitian ini
bertujuan untuk menganalisis kandungan bahan kimia obat (BKO) prednison di
dalam sediaan jamu asam urat. Prednison termasuk BKO yang dapat ditemukan
dalam sediaan jamu asam urat untuk memberikan efek antiinflamasi. Metode yang
digunakan pada analisis kualitatif adalah Kromatografi Lapis Tipis (KLT) dengan
menggunakan fase gerak kloroform p.a : etil asetat p.a (2:8). 10 sampel jamu
terdapat 2 sampel yang memiliki nilai Rf yang sama dengan standar yaitu pada S5
dan S6 dengan nilai Rf 0,650 dan 0,637. Analisis kuantitatif menggunakan
spektrofotometri UV-Vis diperoleh hasil analisis prednison pada λ maks = 248
nm. Persamaan regresi linier diperoleh y= 0,009x + 0,139 dan koefisien korelasi r
= 0,967. Hasil perhitungan kadar prednison pada dua sampel positif, yaitu S5
sebesar 0,24906 mg/kemasan dan S6 sebesar 0,19759 mg/kemasan.
Kata kunci : Jamu asam urat, Prednison, KLT, Spektrofotometer UV-Vis
Tidak tersedia versi lain