Text
GAMBARAN PERESEPAN OBAT TRADISIONAL DI POLI JAMU PUSKESMAS PEJERUK AMPENAN KOTA MATARAM PERIODE JULI–DESEMBER 2017
ABSTRAK
GAMBARAN PERESEPAN OBAT TRADISIONAL DI POLI JAMU
PUSKESMAS PEJERUK AMPENAN KOTA MATARAM PERIODE
JULI-DESEMBER 2017
Kartika Permatasari
Obat diresepkan oleh dokter dengan mempertimbangkan beberapa aspek
yaitu pembuktian obat secara ilmiah, obat yang paling bermanfaat, paling aman
dan paling ekonomis. Obat tradisional merupakan salah satu obat yang dapat
digunakan oleh dokter dalam terapi karena memiliki efek samping yang sedikit
dan aman digunakan. Ramuan B2P2TOOT (Balai Besar Penelitian dan
Pengembangan Tanaman Obat dan Obat Tradisional) merupakan salah satu obat
tradisional yang memiliki peresepan tertinggi di 12 provinsi. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui gambaran peresepan obat tradisional di Puskesmas
Pejeruk Ampenan yang memberikan pelayanan poli Jamu (Ramuan B2P2TOOT).
Penelitian ini bersifat deskriptif retrospektif, data yang diperoleh diolah
menggunakan Microsoft excel. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa ramuan
B2P2TOOT berasal dari tanaman obat Indonesia dan terdapat tanaman obat yang
digunakan untuk 3 atau lebih penyakit yaitu daun salam (Syzgium polyanthum
(Wight) Walp) (4 penyakit), bunga cengkeh (Syzygium aromaticum) (3 penyakit) dan
temulawak (Curcuma xanthorriza Roxb.) (3 penyakit). Peresepan ramuan
B2P2TOOT oleh dokter lebih banyak untuk penyakit degeneratif (kolesterol,
hipertensi, asam urat dan diabetes melitus) dengan frekuensi pemberian 2x2
caps/hari dan jumlah obat yang diresepkan sebanyak 40 kapsul dengan lama terapi
10 hari.
Kata Kunci : Peresepan, obat tradisional, B2P2TOOT, penyakit degeneratif
viiABSTRACT
Overview the Traditional Medicines Prescription at Poli Jamu
Pejeruk Ampenan Health Center of Mataram City in Periode
Juli–December 2017
Kartika Permatasari
Drugs are prescribed by general practitioners considering several aspects, such as
scientific proofing, benefit, safety and price worthy. Traditional medicine is one
of the medicines that used by general practitioners in therapy because it has few
side effects and it is safe to use. B2P2TOOT is one of the highest traditional
medicines that used in twelve provinces. This study purpose was to overview the
traditional medicines prescription at Poli Jamu Pejeruk Ampenan Health Center.
The method used was descriptive study retrospectively through patient medical
record and prescription. Data was served use Microsoft Excel. The result showed
that B2P2TOOT herbs were made from Indonesian medicinal plants and there
were medicinal plants which used for 3 or more diseases, such as Syzgium
polyanthum (Wight) Walp (4 diseases), Syzygium aromaticum (3 diseases), and
Curcuma xanthorriza Roxb. (3 diseases). The B2P2TOOT medicines were most
prescribed for the degenerative diseases (cholesterol, hypertension, gout and
diabetes mellitus). These medicines were given for 10 days, two capsules twice
daily, so generally one patient receives 40 capsules for each visit.
Keywords: Prescribing, traditional medicine, B2P2TOOT, degenerative diseases
Tidak tersedia versi lain